Skip to main content

Posts

Showing posts from February, 2016

Benarkah Orang Yang Menikah Sehat Lahir Dan Batin?

Setiap orang pasti menginginkan untuk menikah. Dalam Islam, pernikahan tidak terbatas pada hubungan platonis antara suami dan istri, juga bukan semata-mata untuk prokreasi. Istilah Islam untuk menikah, “nikah” secara harfiah berarti berhubungan badan. Lantas, mengapa Islam memberikan aturan yang luas dan regulasi tentang hubungan suami istri? Ini karena Islam telah sepenuhnya mengerti bahwa naluri seksual tidak bisa dan tidak boleh ditekan. Naluri ini hanya dapat diatur untuk kesejahteraan manusia dalam kehidupan ini dan untuk keberhasilan mereka di akhirat. Hubungan suami-istri dalam kehidupan pernikahan telah secara terbuka direkomendasikan di Qur’an, “ …. Apabila mereka telah suci, maka campurilah mereka itu di tempat yang diperintahkan Allah kepadamu. Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang taubat dan menyukai orang-orang yang mensucikan diri..” (QS al-Baqarah, 2: 222) Berbagai penelitian membuktikan bahwa orang yang menikah tetap sehat, secara fisik dan mental. Isl

Apa Sajakah Hikmah Dibalik Rasa Sakit?

Mungkin masih ada beberapa yang pernah mendengar lantunan lagu Muhasabah Cinta. Lagu ini pernah dinyanyikan dengan apik oleh grup nasyid yang bernama Edcoustic. Dalam liriknya tertulis, “ Tuhan baru kusadar indah nikmat sehat itu, tak pandai aku bersyukur. Kini kuharapkan cinta-Mu. Kata-kata cinta terucap indah mengalir berdzikir di kidung doaku, sakit yang kurasa biar jadi penawar dosaku. Butir-butir air mataku teringat semua yang Kau beri untukku. Ampuni khilaf dan salah selama ini, ya Illahi, muhasabah cintaku .” Anda tentu pernah merasakan sakit. Rasanya sungguh tidak nyaman bukan? Bahkan orang yang berkelimpahan harta sekalipun ketika ia jatuh sakit, seluruh hartanya itu tidak akan pernah bisa menukar nikmat sehat yang telah Allah berikan. Karena itu, adakalanya rasa sakit yang anda alami harus kita syukuri. Loh kok bisa?? Bukankah Allah tambahkan nikmat bagi siapa pun yang bersyukur, dan apabila ia ingkar, Allah berhak untuk ingatkan mereka dengan apa pun cara yang menurut

Ini Cara Mengetahui Waktu, Kapan Wanita Harus Bersuci

Apa yang sering dikeluhkan oleh seorang wanita? Salah satu yang sering dikeluhkan oleh seorag wanita ialah bingung. Bingung masalah apa? Tentunya dalam hal mengetahui kapan seharusnya ia bersuci, baik itu dari haid maupun nifas. Terkadang seorang wanita tidak tahu, apakah dalam kondisi tertentu ia sudah bisa bersuci atau kah belum. Ya, bersebab ketidak tahuan seperti apa waktu bersuci yang pas membuat mereka hanya menggunakan perasaannya saja. Dan terkadang menunggu hingga benar-benar tidak ada lagi yang keluar dari vaginanya, barulah ia bersuci. Tidak salah memang jika kita menggunakan perasaan. Hanya, terkadang perasaan itu juga bisa jadi meragukan. Sebab, apa yang dirasa oleh seorang wanita belum tentu kepastiannya. Untuk itu, penting bagi kita, kaum wanita untuk mencari tahu kapan sebenarnya waktu yang paling tepat untuk bersuci. Lalu, bagaimana caranya kesucian seorang wanita bisa diketahui? Kesucian wanita bisa diketahui dengan salah satu dari dua hal: 1. Cairan puti

Berbahagialah kamu yang suka makan beras merah! Ternyata Beras Merah Dapat Mencegah Batu Empedu Dan Kanker!

Beras merah sering digunakan sebagai menu diet sehat untuk menurunkan berat badan dan untuk penderita diabetes. Beras merah memang termasuk ke jenis makanan pokok yang mengandung karbohidrat di dalamnya. Beras merah umum di makan seperti nasi putih yang biasanya dikonsumsi orang Indonesia. Bersamaan berjalannya saat, masyarakat Indonesia mulai mengerti kelebihan beras merah dibanding beras umum yang dipakai sebagai makanan pokok. Nasi putih memang memiliki rasa yang lebih enak dari pada nasi merah tetapi, beras merah mengandung zat gizi baik yang tidak dimiliki nasi putih. Di bawah ini akan saya kupas selesai tentang kandungan dan manfaat beras merah.

Usai Pukau Saudi, Hafiz Cilik Musa Siap Unjuk Gigi di Mesir

Hafiz cilik, Musa, ditunjuk sebagai wakil Indonesia dalam lomba menghafal Alquran tingkat internasional di Mesir. Bocah asal Bangka itu menyatakan siap untuk menghadapi lomba tersebut. “Rencananya akan berlangsung pada pertengahan April mendatang,” kata paman Muda, La Ode Abu Hanifa, saat berbincang dengan  Dream.co.id , Senin 22 Februari 2016. La Ode menuturkan Musa mendapat undangan dari Kementrian Agama yang memintanya menjadi wakil Indonesia dalam mengikuti MTQ 30 juz di Mesir itu. Lomba tersebut, kata dia, akan diikuti oleh peserta dari berbagai negara. Kategorinya, umur peserta tak boleh lebih dari 12 tahun. “Musa saat ini baru 7 tahun lebih,” tutur La Ode Abu Hanifa. Sebelumnya, Musa juga pernah mengikuti lomba hafiz tingkat internasional di Arab Saudi. Kala itu, Musa tampil memukau. Dari 25 kontestan, dia menjadi peserta paling muda. Meski demikian, Musa paling banyak menghafal Alquran. Dan hasilnya, dia mampu bertengger di peringkat 12 dari 25 peserta yang

Inilah Kalimat Terlarang Diucapkan Ketika Berdoa

Berdoa merupakan aktivitas spiritual seorang hamba untuk meminta sesuatu kepada yang pencipta. Bagi umat Islam, berdoa biasa dilaksanakan usai pelaksanaan salat baik wajib maupun sunnah. Sebelum berdoa, umat Islam terbiasa melantunkan pujia-pujian terhadap Allah melalui kalimat dzikir. Setelah itu, barulah memanjatkan apa yang menjadi keinginannya agar dikabulkan Allah. Ternyata berdoa tidak sebatas berdzikir lalu meminta. Lebih dari  itu, ada adab yang mengaturnya. Ternyata ada kalimat terlarang yang tidak boleh diucapkan ketika sedang memohon kepada Allah ini. Rasulullah menjelaskan kalimat ini sering diucapkan namun sebenarnya tidak diperbolehkan. Apa kalimat terlarang tersebut? Ternyata kalimat ini sering diucapkan oleh sebagian umat Islam saat berdoa. Bahkan beberapa diantaranya menganggap baik menggunakan kalimat ini. Karena memang, sepintas seperti tidak ada yang salah dengan kalimat tersebut. Namun ternyata, Rasulullah SAW lebih mengetahui kehendak Allah dibanding

Hukum Shalat Jumat Bagi Wanita, Bagaimana ya Sahabat?

Momen hari jumat adalah waktu yang sangat spesial bagi umat Islam. Ada ibadah shalat jumat yang khusus dilaksanakan oleh anda yang sholeh. Nah, kalau wanita ikutan melaksanakan shalat jumat bagaimana hukumnya ya? Dari Thariq bin Syihab ra bahwa Rasulullah SAW bersabda, “ Shalat Jumat itu adalah kewajiban bagi setiap muslim dengan berjamaah, kecuali (tidak diwajibkan) atas 4 orang. [1] Budak, [2] Wanita, [3] Anak kecil dan [4] Orang sakit. ” (HR Abu Dawud). Ibnul Mundzir menukil adanya ijma’ (kata sepakat ulama) bahwa wanita tidak wajib shalat Jumat. Ibnul Mundzir juga menyatakan adanya konsensus ulama (ijma’) bahwa jika wanita menghadiri shalat Jumat dan mengerjakannya hukumnya boleh. (Al Majmu’ karya Imam Nawawi, 4: 244). Kalau wanita sudah ikut melaksanakan shalat jumat, maka shalat jumat itu sudah cukup baginya dan tidak perlu lagi melaksanakan shalat dhuhur. Syaikh Ibnu Baz rahimahullah berkata, “ Shalat Jumat hanyalah jadi kewajiban laki-laki. Akan tetapi

Kejarlah Impian Pernikahan Samara, Karena Belum Terlambat Sahabat

“Sah!” Serentak para saksi berucap, setelah calon mempelai pria dengan lancarnya mengucapkan ijab qabul di depan wali dan penghulu. Senyum bahagia dan tawa pun terlihat memancar di wajah kedua pengantin. Bukan hanya telah berhasil memiliki seseorang yang dicintai selama ini tapi juga karena telah menunaikan syariah Allah yang mulia yaitu pernikahan. Ada banyak impian dan harapan dalam benak setiap pengantin baru. Idealisme dan ego yang masih kuat membuat bersemangat untuk mengejar cita-cita. Bayangan akan kemapanan rizki, kasih sayang yang tercukupi, berbagi waktu bersama dan banyak lagi harapan untuk menyempurnakan kebahagiaan pun seolah ada di depan mata. Terbayang dalam angan bahwa semua itu pasti akan terwujud. Sahabat muslimah voa-islam yang dirahmati Allah, masihkah kita ingat saat itu, saat masih jadi pengantin baru? Seakan kebahagiaan akan selalu menghiasi hari dengan indahnya warna. Atau, kita sudah malas untuk mengingat karena ternyata impian dan harapan tak seperti

Sekarang Banyak Dilanggar, Dua Suara yang Dilarang Rasulullah Ini

Apabila Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam memerintahkan sesuatu, pastilah sesuatu itu baik bagi umatnya. Sebaliknya, jika beliau melarang sesuatu, pastilah sesuatu itu buruk bagi umatnya. Namun, sering kali manusia tidak mengindahkan petunjuk dan larangan yang telah digariskan beliau. Banyak perintah yang tidak ditaati dan banyak larangan yang dilanggar. Di antaranya, dua larangan berikut ini. اِنَّمَا نَهَيْتُ عَنْ صَوْتَيْنِ أَحْمَقَيْنِ فَاجِرَيْنِ صَوْتُ مِزْمَارٍ عِنْدَ نِعْمَةٍ وَ صَوْتُ رَنَّةٍ عِنْدَ مُصِيْبَةٍ “Sesungguhnya aku melarang dua suara yang paling bodoh dan keji, yakni suara seruling ketika sedang mendapat nikmat dan suara tangis yang keras ketika mendapat musibah” (HR. Tirmidzi dan Baihaqi; hasan) Suara seruling ketika sedang mendapat nikmat Alangkah sering hal ini dilanggar oleh umat Islam. Seakan-akan dianggap hal yang biasa dan boleh-boleh saja. Padahal sesungguhnya ini dilarang Rasulullah dan digelari dengan paling bodoh dan keji. Kita li

Yuk Masak Kue Lapis Pelangi Yang Legit Dengan Aroma Pandan Yang Wangi!

Siapa yang nggak kenal sama kue lapis. Saya yakin, semua orang Indonesia mengenal baik kue yang satu ini. Seperti yang kita tahu, kue lapis merupakan salah satu kue tradisional yang punya rasa begitu legit, rasanya khas sekaligus mengenyangkan. Karena hal inilah, tak heran kan jika kue lapis menjadi salah satu kue favorit. Apalagi, jika kue lapis tersebut adalah kue lapis pelangi. Untuk bisa makan kue lapis pelangi, sebenarnya kita bisa membelinya dari pasar atau toko kue tradisional. Tapi, kue lapis juga bisa kita dapatkan dengan rasa yang lebih enak, aroma yang lebih wangi dan sehat dengan membuatnya sendiri di rumah. Apa saja bahan yang diperlukan untuk membuat kue lapis pelangi dan bagaimana cara membuatnya? Berikut resep kue lapis pelangi yang legit dengan aroma pandan yang wangi. Bahan 100 gram tepung terigu 300 gram tepung beras 1500 ml santan kelapa (dari 1 butir kelapa) 3 lembar daun pandan (haluskan) Vanila bubuk (secukupnya) 300 gula Garam (secukupnya) Pewa

Para Suami Lakukan Ini Agar Istri Tetap Cantik Tanpa Perawatan Mahal

Hampir semua pasangan suami-istri akan diuji dengan berkurangnya kualitas tampilan fisik pasangannya. Jika bagi seorang istri hal itu tidak terlalu bermasalah, lain halnya bagi para suami. Pasalnya, laki-laki merupakan makhluk visual yang sering jatuh cinta dan tergila-gila sejak pandangan pertama. Mata laki-laki bisa lebih dahulu menambatkan cinta sebelum mengetahui kualitas pemikiran dan kepribadian wanita yang pertama dijumpainya. Sayangnya, tanpa disadari, masalah berkurangnya kecantikan istri itu bersumber dari suami. Suami merupakan orang pertama yang harus bertanggungjawab terhadap apapun yang terjadi pada istrinya. Baik kurangnya biaya yang dia nafkahkan untuk perawatan kecantikan dengan cara yang syar’i, banyaknya amanah yang diberikan kepada istri terkait urusan dapur, kasur, dan sumur, sampai sebab-sebab yang ada di dalam suami, dan itu sikapnya amat rahasia. Seorang suami, sebagaimana diriwayatkan dalam berbagai jalur, mendatangi seorang syeikh. Dia mengeluhkan kec

Ingin Tampil Cantik? Rawat Kulitmu dengan Bawang Putih

Pada dasarnya kita bisa kok merawat kulit dengan bahan-bahan alami. Bahkan dengan bahan-bahan dapur yang ada di rumah pun, kita bisa mendapatkan kulit cantik dan sehat. Salah satunya adalah dengan menggunakan bawang putih. Dilansir dari  livestrong.com,  bawang putih mengandung alisin yang berfungsi sebagai anti bakteri, anti jamur, dan anti virus. Bawang putih bisa berfungsi sebagai pembersih juga bantu redakan jerawat dan gangguan kulit. Bahkan kita bisa menggunakan bawang putih untuk mencegah keriput, meredakan gangguan kulit akibat sinar matahari, dan mengatasi minyak berlebih. Untuk perawatan di rumah, kamu bisa langsung coba langsung  praktekin  yang satu ini. Cuma butuh satu butir bawang putih saja kok. Selengkapnya, ikuti detailnya di bawah ini. Pertama-tama, kupas bawang putih. Parut permukaannya agar bisa benar-benar terkelupas kulitnya. Tekan atau geprek bawang putih. Aplikasikan pasta bawang putih ke kulit wajah secara merata. Hindari area mata, lubang hidung, dan mu

Tumis Pepaya Muda Manis Pedas Bikin Nagih

Untuk membuat masakan yang lezat, nikmat, menggugah selera dan bikin nagih sebenarnya nggak harus pakai bahan masakan yang mahal seperti daging atau see food lho. Dengan bahan masakan seadanya di rumah, kita pun bisa kog membuat masakan lezat dan bikin nagih. Memanfaatkan sayur-sayuran yang tersedia di pekarangan rumah atau sayuran yang dengan mudah bisa dibeli dengan harga murah di pasar, kita bisa kog dapatkan masakan lezat. Salah satu masakannya adalah tumis pepaya muda yang manis dan pedas. Apa saja bahan untuk membuat tumis ini dan bagaimana cara membuatnya? Simak baik-baik resep praktisnya di bawah ini. Bahan 200 gram pepaya muda (iris tipis panjang sesuai selera) 1 batang daun seledri 1 batang daun bawang 100 gram taoge (kalau suka) Kecap manis (secukupnya) Gula (secukupnya) Garam (secukupnya) 2 lembar daun jeruk Kaldu ayam bubuk (secukupnya) Minyak goreng (secukupnya) Bumbu 7 siung bawang merah (cincang halus) 4 siung bawang putih (cincang halus) 7 buah

Lakukan Tiga Hal Ini Jika Pria Tak Kunjung Melamar

Pernikahan merupakan keputusan untuk hidup bersama seseorang yang dicintai. Ada yang beberapa saat berjumpa langsung memutuskan menikah, namun ada juga yang menjalin hubungan lama namun tak urung menikah juga. Salah satu faktornya adalah pria yang memiliki banyak pertimbangan sehingga tak kunjung melamar. Kondisi ini tentu tidak menguntungkan bagi wanita, karena harus terjebak dengan berbagai alasan untuk menunggu. Parahnya, meski tetap bersama menunggu kesiapan sang pria,  tetap saja kepastian terkait kapan akan melamar tidak kunjung terucap. Lantas apa yaang harus dilakukan wanita jika menghadapi kondisi ini?   1. Mengamati Gerak-geriknya Biasanya pria memiliki segudang alasan untuk menunda pernikahannya. Salah satu yang biasanya penghalang adalah adik atau kakak perempuannya yang belum menikah. Sehingga mereka merasa berkewajiban untuk menunggu mereka terlebih dahulu. Jika ini menjadi alasan, boleh jadi sebagai wanita harus menunggu. Apalagi jika kakak atau adiknya juga sudah

Umat Islam-lah Yang Paling Dirugikan Jika Produk Tanpa Sertifikasi Halal

Umat Islam di Indonesia harus mendapat informasi yang jelas dari sebuah produk terkait halal dan haramnya. Maka dari itu, sertifikasi halal bagi sebuah produk menjadi sebuah kewajiban yang harus dilaksanakan. Jika sertifikasi tak diterapkan, maka umat Islam-lah yang paling dirugikan. Pengamat produk halal Anton Apriyantono kepada laman Republika.co.id mengatakan sertifikasi halal terhadap barang maupun jasa oleh Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika (LPPOM) Majelis Ulama Indonesia (MUI) akan memberikan banyak manfaat untuk umat Islam. Karena dengan sertifikasi, setidaknya, umat mendapatkan kejelasan, mana produk yang patut dikonsumsi dan yang tidak. Menurut Anton, saat ini masih banyak barang atau jasa yang belum jelas kehalalannya. Hal tersebut, tentu cukup merugikan umat Islam. “Karena mengonsumsi (barang atau jasa) yang halal itu adalah kewajiban,” ujarnya, Senin (15/2/16). Karena itu, mantan menteri pertanian ini menjelaskan, sertifikasi halal cukup penti

Komnas HAM Tolak Hukuman Kebiri bagi Pelaku Kejahatan Seksual

KOMISI Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) menolak rencana Pemerintah untuk memberikan pemberatan hukuman bagi pelaku kejahatan seksual terhadap anak dengan hukum pengebirian. Pernyataan sikap itu disampaikan Komnas HAM dalam jumpa pers di Kantor Komnas HAM, Jakarta, Senin (15/2) lalu. Hadir saat memberi keterangan pers, Siti Noor Laila (Wakil Ketua Internal Komnas HAM), Roichajul Aswidah (Wakil Ketua Eksternal), dan Sandrayati Moniaga (Komisioner Komnas HAM). Seperti diberitakan media massa, rencana pemerintah tersebut akan diwujudkan melalui penerbitan Peraturan Pemerintah pengganti  undang-undang (Perppu), yaitu dengan memberikan penghukuman kebiri secara kimiawi ( chemical castration ). Komnas HAM memahami bahwa masalah kejahatan seksual terhadap anak sudah mencapai titik luar biasa dan perlu diambil langkah yang luar biasa untuk mengatasi masalah tersebut. Namun Komnas HAM mengingatkan bahwa perkembangan peradaban  menuntun agar penghukuman tetap dilakukan dengan ma

Waw, Mantap Nih Sayur Asem

ANDA suka sayur? Jika ya, maka Anda jangan lewatkan sayur yang satu ini nih. Mungkin bagi sebagian orang sayur ini sudah tak asing lagi. Tapi, kelezatannya tak pernah membuat kita bosan untuk selalu mencicipinya. Ya, sayur asem memang mantap deh. Mari kita membuatnya! Bahan: Kacang panjang 1 ikat Daun so 1 ikat Taoge kedelai 1 ½ ons Daging sapi (ambil kaldunya) 2 ons Bawang merah 4 buah Bawang putih 1 siung Kemiri 2 buah Lengkuas 1 ruas Garam, gula, penyedap secukupnya Asam (asam mentah/ blimbing wuluh) secukupnya Cara memasak: 1. Rebus daging sapi, ambil kaldunya. 2. Kacang panjang dipotong-potong, daun so juga, taoge kedelai dibuang akarnya dan dibersihkan. 3. Sayuran direbus dengan kaldu sapi, haluskan semua bumbu, masukkan ke dalamnya. 4. Masak hingga sayura masak. Masukkan garam, gula, penyedap, sebelum diangkat. 5. Didihkan sekali lagi, angkat. (Kulit asam dibuang dan biji dibuang, caranya disaring). [] Referensi:  Aneka Resep Masakan Kue dan Puding Cipta Rasa/Kary

Al-Qur'an Melarang Keras Memilih Pemimpin Non Muslim, Ini Akibatnya !

Dari jaman Rasulullah, hidup berdampingan/berbaur dengan kaum non muslim sudah biasa terjadi. Pada jaman moderen sekarang ini pun hidup berdampingan dengan non muslim, merupakan suatu hal yang tidak bisa dihindari .Dan itu bukanlah suatu masalah, karena islam mengakui kebebasan setiap manusia untuk memilih agamanya dan mengajarkan bahwa tidak ada paksaan dalam beragama, namun dengan konsekuensi bahwa kelak di akherat setiap manusia akan mempertanggung  jawabkan pilihannya tersebut di hadapan ALLAH pencipta alam semesta ini. Nah... dalam keseharian tentunya seorang mukmin harus punya standar , bagaimana  bersikap terhadap non muslim. Di dalam Alqur’an  dengan tegas, ALLAH SWT  melarang kaum mukmin untuk menjadikan orang kafir sebagai wali, pemimpin ataupun orang kepercayaan, yang dikarenakan dikhawatirkan mereka akan berkhianat dan membuat kerusakan dengan berbuat dosa di muka bumi. Larangan tersebut tercantum dalam surah ALI IMRAN  : Janganlah orang-orang mu'min mengambil ora